profile picture

Safira
Balasan dalam 1 menit

Safira
Ingin Demo Gratis?

Hubungi kami via WhatsApp, dan sampaikan kebutuhan perusahaan Anda dengan tim ahli kami
628175785528
×
profile picture

Safira

Active Now

Safira

Active Now

Industri

12 Rekomendasi Aplikasi Bisnis Digital Terbaik di Indonesia

Pinterest LinkedIn Tumblr

Di era digital yang semakin maju, penggunaan aplikasi bisnis digital telah menjadi salah satu kunci sukses bagi banyak perusahaan. Aplikasi bisnis digital adalah perangkat lunak yang dirancang a gar dapat membantu perusahaan menjalankan kegiatan bisnis mereka secara efektif dan efisien. Fokus aplikasi ini adalah pada pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi agar dapat memperkuat operasional perusahaan, memfasilitasi proses bisnis, dan meningkatkan produktivitas.  

Aplikasi bisnis digital tidak hanya membantu dalam efisiensi operasional, tetapi juga memperluas jangkauan dan daya saing perusahaan. Di Indonesia sendiri, terdapat berbagai aplikasi yang dapat digunakan agar dapat membantu memperkuat dan mengembangkan bisnis Anda. Berikut ini adalah 12 rekomendasi aplikasi bisnis digital terbaik di Indonesia!  

Mengapa Perusahaan Membutuhkan Aplikasi Bisnis Digital?

Sebelum mengetahui contoh aplikasi bisnis digital yang bisa Anda gunakan, Anda harus mengetahui terlebih dahulu, mengapa perusahaan membutuhkan aplikasi ini? Dengan menggunakan aplikasi yang tepat, perusahaan dapat melacak dan menganalisis data dengan lebih baik, mengoptimalkan strategi pemasaran dan penjualan, serta meningkatkan interaksi dengan pelanggan melalui media sosial dan platform digital lainnya.

Selain itu, aplikasi ini juga memungkinkan perusahaan agar dapat memperluas jangkauan, meningkatkan kepuasan pelanggan, dan menghadapi persaingan dengan lebih baik. Dengan kata lain, aplikasi bisnis digital menjadi sarana yang tidak dapat diabaikan dalam mencapai kesuksesan di era bisnis yang semakin berkaitan dengan teknologi terkomputerisasi ini. 

Rekomendasi Aplikasi Bisnis Digital Terbaik

rekomendasi aplikasi bisnis digital terbaik

Terdapat berbagai jenis aplikasi bisnis digital yang dapat perusahaan gunakan. Berbagai jenis aplikasi ini pun memiliki beragam fitur agar dapat menangani berbagai permasalahan yang berbeda pula. Mulai dari penanganan hubungan dengan pelanggan, pengelolaan sumber daya manusia, membantu proses SEO maupun editing, hingga aplikasi yang dapat mengintegrasi seluruh proses bisnis. Berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi terbaik untuk bisnis Anda! 

Software CRM Koneksi

Koneksi adalah salah satu aplikasi bisnis digital yang memiliki berbagai layanan agar dapat meningkatkan produktivitas dan peluang keberhasilan bisnis. Salah satu layanan terbaik yang dimilikinya adalah software customer relationship management atau perangkat lunak yang dapat membantu pengelolaan hubungan dengan pelanggan. 

Dalam bisnis, menjaga hubungan yang baik dengan pelanggan adalah kunci keberhasilan. Penggunaan Koneksi dapat membantu perusahaan mengelola interaksi dengan pelanggan, memantau aktivitas pelanggan, dan memberikan layanan yang personal. Dengan fitur-fitur seperti manajemen kontak, pelacakan riwayat komunikasi, dan analisis pelanggan, Koneksi membantu meningkatkan kepuasan pelanggan, meningkatkan retensi, dan memperluas jangkauan bisnis.

HashMicro ERP

HashMicro ERP adalah aplikasi yang menghadirkan solusi lengkap agar dapat mengoptimalkan kegiatan operasional perusahaan. Dengan fitur-fitur seperti manajemen persediaan, pengadaan, penjualan, akuntansi, hingga lainnya, sistem ini membantu perusahaan meningkatkan efisiensi, mengurangi biaya, dan meningkatkan produktivitas. Aplikasi ini juga dapat diintegrasikan dengan sistem lain dan memberikan laporan yang akurat dan real-time agar dapat membantu pengambilan keputusan yang lebih baik.

Aplikasi bisnis digital Total ERP

Tidak jauh berbeda dengan HashMicro, Total ERP juga merupakan salah satu solusi agar dapat mengelola kegiatan operasional perusahaan secara terintegrasi. Melalui fitur seperti manajemen persediaan, produksi, keuangan, hingga lainnya, Total ERP membantu perusahaan mengurangi kesalahan, dan mempercepat proses bisnis. Aplikasi ini menyediakan visibilitas tentang kinerja perusahaan sehingga perusahaan dapat membuat keputusan tepat berdasarkan data yang akurat.

EVA HRIS 

EVA HRIS adalah aplikasi yang dirancang khusus agar dapat mengelola sumber daya manusia (SDM) dalam perusahaan. Dengan fitur-fitur seperti manajemen data karyawan, penggajian, manajemen absensi, dan pelaporan, EVA HRIS membantu perusahaan mengelola SDM dengan efisien. Aplikasi ini membantu meningkatkan produktivitas, mengoptimalkan proses manajemen SDM, dan memastikan kepatuhan peraturan ketenagakerjaan.

Aplikasi bisnis digital Canva 

Canva adalah aplikasi desain grafis yang sangat populer dan bermanfaat dalam pelaksanaan bisnis digital. Dengan Canva, Anda dapat membuat desain profesional untuk media sosial, materi pemasaran, presentasi, dan banyak lagi. Aplikasi ini menyediakan template yang mudah digunakan, ribuan elemen desain, dan fitur kolaborasi. Dengan Canva, Anda dapat menghemat waktu dan biaya dalam membuat konten visual yang menarik dan mengesankan.

Ahrefs aplikasi bisnis digital

Dengan Ahrefs, Anda dapat melakukan analisis kompetitor, penelitian kata kunci, memantau kinerja SEO, dan melacak peringkat situs web Anda. Aplikasi ini memberikan wawasan yang berharga tentang strategi pemasaran online serta membantu meningkatkan visibilitas dan lalu lintas situs web.

SurveyMonkey

SurveyMonkey adalah aplikasi yang memungkinkan Anda agar dapat membuat survei online dengan mudah. Dengan SurveyMonkey, Anda dapat mengumpulkan data dari pelanggan, karyawan, atau target pasar Anda. Aplikasi ini menyediakan berbagai jenis pertanyaan dan template survei, serta menganalisis hasil survei secara otomatis. 

SocialBuzz

SocialBuzz adalah aplikasi yang membantu Anda dalam mengelola kehadiran bisnis Anda di media sosial. Dengan fitur-fitur seperti manajemen jadwal posting, analisis kinerja, dan kolaborasi tim, SocialBuzz memudahkan Anda dalam merencanakan, menjadwalkan, hingga melacak aktivitas di platform sosial media seperti Facebook, Instagram, Twitter, dan LinkedIn. Aplikasi ini membantu meningkatkan keterlibatan, memperluas jangkauan, dan memperkuat citra merek Anda di media sosial.

Google Analytics

Google Analytics adalah aplikasi analitik web yang sangat populer dan kuat. Dengan Google Analytics, Anda dapat memantau kinerja situs web, melacak lalu lintas pengunjung, dan menganalisis perilaku pengguna. Aplikasi ini memberikan wawasan tentang sumber lalu lintas, konversi, dan pola perilaku pengguna yang membantu Anda memahami efektivitas kampanye pemasaran, meningkatkan pengalaman pengguna, dan mengoptimalkan situs web Anda.

Aplikasi bisnis digital Google Ads

Google Ads adalah aplikasi yang membantu Anda dalam menjalankan iklan online yang efektif. Dengan Google Ads, Anda dapat membuat kampanye iklan yang ditargetkan, mengelola anggaran iklan, dan melacak kinerja iklan secara rinci. Aplikasi ini memungkinkan Anda agar dapat menjangkau audiens yang relevan, meningkatkan visibilitas bisnis Anda, dan mengoptimalkan pengeluaran iklan dengan tujuan meningkatkan tingkat konversi.

Hootsuite

Hootsuite adalah aplikasi manajemen media sosial yang memungkinkan perusahaan agar dapat mengelola dan menjadwalkan posting di berbagai platform media sosial, mengawasi percakapan tentang merek, dan berinteraksi dengan audiens. Aplikasi ini membantu meningkatkan efisiensi dalam mengelola kehadiran bisnis di media sosial, mengoptimalkan interaksi dengan pelanggan, dan mengukur kinerja kampanye media sosial perusahaan.

SEMRush

SEMRush adalah aplikasi yang membantu Anda dalam melakukan analisis SEO dan riset pesaing. Dengan SEMRush, Anda dapat melacak peringkat kata kunci, menganalisis backlink, dan memantau kinerja situs web Anda. Aplikasi ini memberikan wawasan yang berharga tentang tren industri, kekuatan pesaing, dan peluang pemasaran. Dengan SEMRush, Anda dapat meningkatkan visibilitas online dan mengoptimalkan strategi SEO bagi pemasaran bisnis Anda

Koneksi sebagai Solusi Sistem CRM Terbaik

koneksi

Dalam menjalankan bisnis digital, pemanfaatan sistem CRM (Customer Relationship Management) merupakan hal yang sangat penting. Adanya sistem CRM juga dapat membantu perusahaan  dalam mengelola hubungan dengan pelanggan, meningkatkan kepuasan pelanggan, dan mendapatkan wawasan yang lebih baik tentang preferensi pelanggan. Jika perusahaan dapat menjaga hubungan pelanggan dengan baik, maka peluang terciptanya pelanggan tetap agar dapat meningkatkan jumlah penjualan pun akan semakin besar. 

Oleh karena itu, perusahaan haruslah dapat memilih aplikasi bisnis digital yang dapat membantu pengelolaan hubungan dengan pelanggan ini secara efektif seperti Software CRM Koneksi. Adanya berbagai fitur, laporan mendalam mengenai CRM dan pemasaran, serta integrasi aplikasi ini ke berbagai channel manajemen, tentunya dapat mendorong performa bisnis Anda ke level tertinggi. 

Kesimpulan

Mengadopsi aplikasi yang tepat dapat menjadi langkah penting dalam memperkuat dan mengembangkan bisnis di era digital ini. Dengan memanfaatkan kekuatan aplikasi bisnis digital, Anda dapat meningkatkan efisiensi operasional dan produktivitas bisnis. Namun, sebelum memilih dan mengimplementasikan aplikasi ini, pastikan untuk mempertimbangkan kebutuhan bisnis, anggaran, dan skala perusahaan, agar dapat mendapatkan manfaat dari aplikasi tersebut secara optimal. 

Salah satu aplikasi bisnis digital yang dapat digunakan dalam meningkatkan produktivitas bisnis Anda adalah Software CRM Koneksi. Dengan penggunaan aplikasi ini, perusahaan bisa mengatur seluruh data pelanggan dengan akurat dan komprehensif. Adanya otomatisasi pada aplikasi ini juga membuat Anda tidak perlu lagi khawatir akan adanya data yang keliru akibat kelalaian manusia. Koneksikan seluruh kegiatan bisnis Anda dan bergabung dengan Koneksi sekarang!

Comments are closed.